Menteri Sosial Tri Rismaharini mengapresiasi Kampung Siaga Bencana (KSB) karena sigap menyalurkan bantuan serta mendirikan posko pengungsian beserta dapur umum usai terjadinya bencana tanah longsor di Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat.
Dalam rilis yang disiarkan oleh Kementerian Sosial di Jakarta pada Rabu, Kampung Siaga Bencana memang merupakan salah satu upaya pihaknya dalam melaksanakan mitigasi di kawasan rawan bencana, termasuk KSB Desa Talagajaya yang baru diresmikan pada bulan lalu.
"Saya bersyukur. Saya surprise, saya dapat laporan kok cepat sekali. Ternyata di kampung ini satu bulan yang lalu dibentuk KSB," kata Mensos Risma.
Pihaknya menuturkan personil KSB Talagajaya dengan sigap melaporkan kondisi terbaru di lokasi longsor kepada Direktorat Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) Kementerian Sosial.
Berangkat dari informasi KSB tersebut, Direktorat PSKBA segera mengirimkan bantuan logistik dari tiga titik, yaitu Gudang Bekasi, Sentra Wyata Guna Bandung serta Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan (BBPPKS) Lembang.
Adapun bantuan tersebut, meliputi tenda serbaguna, makanan siap saji, kasur, selimut, kidsware, sandang anak, dan sandang dewasa.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Mensos Risma apresiasi KSB Desa Talagajaya tangani bencana di Garut