Cianjur (ANTARA) - Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, mencatat program Permata Kamila yang dipakai untuk menekan angka stunting di Cianjur menjadi percontohan secara nasional, karena berhasil menurunkan angka prevalensi stunting menjadi 11,4 persen tahun 2023.
Kepala Dinkes Cianjur dr Yusman Faisal di Cianjur, Selasa, mengatakan pihaknya sudah membuat inovasi dan menerapkan program Permata Kamila untuk menekan angka stunting di Cianjur yang masih tinggi, termasuk berbagai program penunjang lainnya.
"Salah satu program untuk menekan angka stunting adalah Permata Kamila dengan memberikan makanan tambahan lokal pada ibu hamil kurang energi kronis dan balita, sehingga program tersebut dinilai berhasil dalam menekan angka stunting," katanya.
Program tersebut ditunjang lintas dinas di lingkungan pemerintahan dan berbagai kalangan masyarakat di Cianjur, mulai dari tingkat kecamatan hingga tingkat desa atau dilakukan secara keroyokan sehingga upaya menekan angka stunting dapat dilakukan.
Namun ke depan pihaknya akan melakukan evaluasi dengan mencari solusi ketika masih ada permasalahan guna menjadikan Cianjur nol stunting atau zero stunting termasuk mengembangkan program Permata Kamila lebih baik.
"Dalam penerapannya perlu adanya konsistensi terhadap program inovasi Permata Kamila, saya berharap dari semua pihak lintas OPD bersama-sama melakukan program yang terkait atau berkontribusi terhadap stunting agar semuanya terintegrasi," katanya.
Pihaknya menegaskan evaluasi penting untuk mengetahui seperti apa kendala yang dihadapi dan tidak kalah penting adalah anggaran karena anggaran menjadi prioritas kalau Cianjur ingin bebas stunting, sehingga dapat mendukung Indonesia Emas 2045.
"Kami menggencarkan edukasi dan sosialisasi agar masyarakat dapat mengetahui secara jelas kebijakan pemerintah daerah terkait penurunan stunting, sedangkan secara nasional sudah diterapkan di sejumlah kabupaten/kota di Indonesia," katanya.