PSG semakin berada di atas angin setelah mampu menambah keunggulan menjadi 3-1 lewat tendangan penalti Kylian Mbappe yang tak dapat dibendung Marc-Andre Ter Stegen pada menit 61.
Skuad asuhan Luis Enrique menutup pertandingan dengan keunggulan 4-1 setelah skema serangan balik yang mereka lakukan berujung gol kedua Kylian Mbappe pada pertandingan ini pada menit 89. Skor tersebut bertahan hingga pertandingan usai.