Bandung (ANTARA) -
DPD PDI Perjuangan Jawa Barat (Jabar merangkul kaum wong cilik seperti komunitas punk, tukang becak, juru parkir, sopir angkot, ojek online untuk beradu pintar memahami isi kandungan Al Quran, lewat Lomba Cerdas Cermat Pemahaman Al Quran Antar Wong Cilik, di Kantor DPD PDIP Jawa Barat, di Kota Bandung.
"Kami ingin mengisi momentum Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah ini dengan mengajak para wong cilik untuk lebih mencintai, memahami kita suci Al Quran dengan Lomba Cerdas Cermat Pemahaman Al Quran Antar Wong Cilik," kata Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono, Minggu.
Ono menjelaskan, kegiatan tersebut digelar, selain dalam rangka ikut menyemarakkan Bulan Suci Ramadhan sebagai bulan suci umat Islam, juga dalam rangka memberi pesan tentang pentingnya semangat untuk terus mau belajar, termasuk belajar ilmu Al-Quran.
"PDIP sebagai partai nasionalis yang menjunjung tinggi nilai-nilai agama, PDIP tentu ingin ikut ambil bagian. Selain dalam kontek syiar ibadah yang bersifat mahdhoh atau ritual, tapi juga ibadah yang bersifat sosial seperti berbagi, tolong menolong, dan yang tak kalah penting adalah semangat merajut kebersamaan, persaudaraan dan persatuan,” kata Ono.
Menurut dia, PDI Perjuangan adalah partai wong cilik, dan memiliki program khusus untuk wong cilik lomba yang digelar pun melibatkan mereka sebagai pesertanya.