Cirebon (ANTARA) - Pemerintah Kota Cirebon, Jawa Barat, terus berupaya memperbaiki jalan raya di daerah itu, terutama yang rusak dan berlubang akibat hujan, agar tidak membahayakan bagi pengendara.
"Kami hanya bisa tambal sulam, karena memang setiap musim hujan jalan yang rusak cukup banyak," kata Sekretaris Daerah Kota Cirebon Agus Mulyadi di Cirebon, Jumat.
Agus mengatakan saat musim hujan, sejumlah jalan di Kota Cirebon, memang mengalami kerusakan, sehingga membuat aktivitas sedikit terganggu, apalagi jalan yang berada di tengah kota.
Untuk itu lanjut Agus, pihaknya menginstruksikan kepada dinas terkait agar bisa secepatnya melakukan perbaikan jalan rusak, meskipun pada awal tahun terkendala dengan anggaran daerah.
"Anggaran untuk jalan memang sangat terbatas, namun dari segi kebijakan kami sudah meminta kepada Dinas Pekerjaan Umum, untuk melakukan pemeliharaan jalan yang rusak," tuturnya.
Agus mengakui pada musim hujan, jalan yang rusak di Kota Cirebon cukup banyak, dan ketika dilakukan perbaikan pun nantinya cepat rusak.
Akan tetapi kata Agus, pada beberapa hari ini cuaca agak panas, sehingga pihaknya menginstruksikan agar secepatnya jalan yang rusak dilakukan perbaikan, terutama jalan protokol.