Guna membantu menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapi para WNI, KBRI menyebutkan sudah dan akan memberikan beberapa jenis bantuan, antara lain menerbitkan paspor baru dan membantu pengurusan kartu tanda penduduk di Turki yang baru ke imigrasi.
KBRI menyebut akan menerbitkan surat keterangan kehilangan dokumen untuk memudahkan penerbitan dokumen penting di Indonesia, mendampingi penerbitan dokumen perbankan setempat, dan terus mendukung perawatan medis bagi yang masih memiliki keluhan kesehatan.
Khusus untuk pelajar, dalam waktu dekat Dubes Iqbal akan menemui Dewan Perguruan Tinggi Turki untuk menjajaki kemungkinan para mahasiswa dapat melanjutkan studi di universitas-universitas negeri lainnya di Turki.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Dubes Iqbal dengarkan "curhat" WNI yang dievakuasi dari gempa Turki