Garut (ANTARA) - Petugas gabungan masih melakukan pencarian terhadap seorang siswa yang sudah sepekan dilaporkan hilang saat berkemah di Pantai Cijeruk, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
"Belum ada (perkembangan), untuk pencarian kemarin dihentikan dulu," kata Kepala Polsek Cibalong AKP Saep Balya saat dihubungi di Garut, Minggu.
Ia menuturkan, pelajar bernama Abdul Fatah (18) siswa SMK di Garut berkemah bersama temannya pada Sabtu 25 Juni 2022, kemudian dilaporkan hilang dengan meninggalkan sejumlah barang miliknya di lokasi berkemah.
Baca juga: Wabup Garut dorong Festival Baso Aci untuk dongkrak kunjungan wisatawan
Petugas gabungan, kata dia, langsung melakukan pencarian terhadap korban dengan menyusuri lokasi ke berbagai arah, namun sudah sepekan korban tidak diketahui keberadaannya.
Kapolsek Cibalong menyampaikan, pencarian juga dilakukan ke kawasan hutan dengan radius 2 km ke arah barat dan timur dari titik korban berkemah.
"Upaya sudah maksimal baik pesisir pantai maupun kawasan hutan sudah dimasuki," katanya.
Ia menyampaikan, informasi terbaru ada masyarakat yang mencium bau bangkai, kemudian petugas gabungan melakukan pencarian ke sumber titik bau tersebut.
Sudah sepekan siswa SMK Garut yang hilang saat berkemah belum juga ditemukan
Minggu, 3 Juli 2022 18:26 WIB