Bandung (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mulai menguji coba Jalan Layang Kopo untuk dilalui kendaraan sebelum diresmikan penggunaannya untuk masyarakat umum.
Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan uji coba itu juga dilakukan untuk memastikan keselamatan masyarakat dan mengevaluasi kelengkapan rambu-rambunya untuk keamanan perjalanan..
"Seminggu uji coba, nanti kita tanya lagi rambu-rambu dan kelengkapannya," kata Yana di Bandung, Jawa Barat, Jumat.
Baca juga: Produksi panen padi di Kota Bandung meningkat berkat IP400
Meski sudah diujicoba, namun Yana belum bisa memastikan kapan jalan layang itu akan diresmikan dan bisa digunakan untuk umum.
Sebelumnya, Pemkot Bandung telah menargetkan jalan layang tersebut bisa digunakan pada bulan Ramadhan, atau April 2022.
Sementara itu, Kabid Keselamatan dan Ketertiban Transportasi Dishub Kota Bandung Asep Kuswara mengatakan uji coba itu dilakukan untuk kendaraan kedua arah.
Kota Bandung mulai uji coba Jalan Layang Kopo sebelum diresmikan
Jumat, 20 Mei 2022 16:26 WIB