Dishub Jawa Barat imbau pemudik manfaatkan Aplikasi SiManis saat mudik
Selasa, 26 April 2022 20:23 WIB
Mobil diprediksi akan mencapai 28,6 persen sementara motor sekitar 21,5 persen. Sisanya menggunakan kendaraan angkutan umum seperti bus kota (17,38 persen), kereta api (9,7 persen), pesawat (8,13 persen) dan sisanya lewat jalur laut/sungai.
Koswara menambahkan, total personel Dishub, baik di tingkat Jabar maupun kabupaten dan kota di Jabar yang akan bertugas selama arus mudik dan balik mencapai sekitar 4.328 orang.
Personel akan diturunkan di jalur mudik hingga di posko-posko sepanjang jalur mudik di Jabar dengan total posko sebanyak 226 titik.