Jakarta (ANTARA) - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertemanan dia dengan pelatih kepala sementara Manchester United Ralf Rangnick untuk sementara dia kesampingkan karena kedua tim akan segera beradu dalam pertandingan liga Rabu dini hari.
Kedua manajer sudah saling berhadapan selama di Bundesliga. Rangnick sendiri telah mempengaruhi Klopp dan pelatih-pelatih Jerman masa kini lainnya dengan taktik gegenpressing-nya.
Sebelum Rangnick pindah ke Old Trafford, Klopp memuji United karena merekrut pelatih "luar biasa" tetapi manajer Liverpool ini mengaku tak lagi rutin menghubungi Rangnick sejak pindah ke Inggris.
"Hubungan saya dengan Ralf Rangnick terhenti sementara," kata Klopp pada konferensi pers seperti dikutip ESPN, Selasa. “Saya belum berbicara dengannya sejak dia berada di Inggris semata karena rasa hormat, tetapi Anda bisa melihat perubahan yang dia buat di sana dan bagian yang sudah dia tingkatkan."
"Ketika saya mempersiapkan diri menghadapi pertandingan United, saya tidak memikirkan Ralf, ini soal mempersiapkan tim."
Liverpool bisa melompati Manchester City ke posisi pertama klasemen Liga Inggris jika menang melawan United di Anfield.
Tim asuhan Klopp mengarungi laga ini dengan bekal bagus setelah mengalahkan Benfica pekan lalu untuk mengamankan tempat semifinal Liga Champions, selain memastikan tempat final Piala FA setelah menggulingkan Man City 3-2 akhir pekan lalu.
Juergen Klopp sisihkan pertemanan dengan Ralf Rangnick jelang Liverpool vs MU
Selasa, 19 April 2022 11:17 WIB