Ukraina mengatakan ada pembicaraan dengan Rusia mengenai gencatan senjata, penarikan segera pasukan dan jaminan keamanan meskipun terjadi penembakan fatal terhadap sebuah bangunan tempat tinggal di Kyiv.
Baca juga: Harga minyak merangkak naik tapi menuju penurunan mingguan yang tajam
Brent dan WTI telah mencatat 30 hari paling bergejolak sejak Juni 2020.
Analis di kelompok konsultan energi EBW Analytics mencatat bahwa "wabah COVID-19 baru di China menyebabkan meningkatnya penutupan karena Omicron menyebar dengan cepat," yang dapat mengurangi permintaan energi global karena China adalah importir minyak, gas alam cair, dan batu bara terbesar di dunia.
Sebuah provinsi di Timur laut China memberlakukan larangan perjalanan yang langka karena wabah Omicron.
Produksi kondensat minyak dan gas Rusia naik menjadi 11,12 juta barel per hari (bph) sejauh ini pada Maret, dua sumber yang akrab dengan data produksi mengatakan kepada Reuters, meskipun ada sanksi.