Pada pekan lalu Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan bahwa ada pergerakan positif yang pasti di dalam negosiasi Rusia dengan Ukraina. Sementara Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy menyadari perlu waktu dan kesabaran untuk mencapai kemenangan.
Baca juga: Kurs Rupiah melemah dipicu gagalnya negosiasi Rusia-Ukraina dan inflasi AS
Pengeboman Rusia atas Ukraina terus berlangsung sepanjang minggu lalu yang telah berlangsung selama 16 hari terakhir dan konflik tersebut mengakibatkan susahnya jalur koridor kemanusiaan. Koridor kemanusiaan yang dibuka oleh Moskow hanyalah jalan yang menuju ke Rusia atau Belarus.
Sanksi internasional terus meningkat, dengan AS mengenakan larangan impor minyak mentah dan energi yang berhubungan dengan produk-produk dari Rusia yang efektif pada minggu lalu, sedangkan Eropa bergegas mencari alternatif untuk suplai gas mereka.
Rupiah pada pagi hari dibuka melemah ke posisi Rp14.309 per dolar AS. Sepanjang hari rupiah bergerak di kisaran Rp14.309 per dolar AS hingga Rp14.348 per dolar AS.
Sementara itu kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia pada Senin melemah ke posisi Rp14.328 per dolar AS dibandingkan posisi hari sebelumnya Rp14.306 per dolar AS.
Baca juga: Kurs Rupiah melemah dipicu gagalnya negosiasi Rusia dan Ukraina