Jakarta (ANTARA) - Berikut ini adalah kabar terbaru terkait pandemi COVID-19 dari berbagai belahan dunia.
Asia-Pasifik
* Panitia Penyelenggara Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 mengatakan pada Senin tak ada kasus baru COVID-19 ditemukan di antara personel Olimpiade pada 20 Februari.
Baca juga: Kabar terbaru pandemi COVID-19 dunia
* Mayoritas warga Jepang berpendapat kemajuan program suntikan dosis booster vaksin COVID-19 terlalu lambat, menurut sebuah jajak pendapat. Mereka juga punya pendapat beragam tentang cara Perdana Menteri Fumio Kishida menangani pandemi, termasuk keputusannya untuk melonggarkan aturan perbatasan pekan lalu.
Timur Tengah dan Afrika
* Israel akan mulai mengizinkan masuk semua wisatawan, terlepas dari status vaksinasinya, mulai 1 Maret, menurut pernyataan dari kantor perdana menteri. Pelancong ke negara itu masih akan diwajibkan menjalani dua kali tes PCR, sekali sebelum terbang dan sekali lagi setelah mendarat.
Amerika
* Polisi mulai menderek truk-truk dari pusat kota Ottawa dan menangkap demonstran untuk mengakhiri aksi yang telah memblokade ibu kota Kanada itu selama tiga pekan dan mempermalukan pemerintah.
Kabar terkini pandemi COVID-19 di dunia
Senin, 21 Februari 2022 16:04 WIB