Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol. Susatyo saat meninjau pelaksanaan ganjil genap di Simpang Baranangsiang mengatakan ribuan kendaraan yang diputar balik memang cukup banyak pada hari pertama akhir pekan ini.
Baca juga: Kota Bogor berlakukan ganjil genap akhir pekan ini
Baca juga: Kota Bogor berlakukan ganjil genap akhir pekan ini
"Ini akan terus dilaksanakan secara situasional, berdasarkan situasi yang dimonitor di setiap titiknya," kata Kombes Pol. Susatyo.
Susatyo mengungkapkan Polresta Bogor Kota akan selalu memantau penurunan atau naiknya ribuan kendaraan yang memasuki maupun akan keluar Kota Bogor dalam penerapan ganjil genap pelat nomor kendaraan hari ini.
Ganjil genap diberlakukan mulai pukul 9.00-11.00 WIB dengan jumlah kendaraan yang diputar balik terdiri atas 2.032 motor dan 1.493 mobil.