Jakarta (ANTARA) - Berikut ini adalah kabar terbaru terkait pandemi COVID-19 dari berbagai belahan dunia.
Asia-Pasifik
* China menutup pekan terakhir 2021 dengan angka kasus mingguan COVID-19 tertinggi sejak berhasil mengatasi wabah pertama hampir dua tahun lalu.
Baca juga: Info terbaru penyebaran virus corona di seluruh dunia
* Rencana China untuk mencegah wabah COVID-19 selama gelaran Olimpiade musim dingin --dengan mengisolasi semua peserta di dalam "lingkaran tertutup"-- akan diuji oleh kemunculan varian Omicron yang sangat menular.
* Australia mengatakan dampak yang lebih ringan dari varian Omicron membuat negara itu dapat melanjutkan rencana pembukaan kembali ekonomi meski infeksi mencapai rekor dengan lebih dari 37.000 kasus baru dan angka rawat inap meningkat.
Timur Tengah dan Afrika
* Perdana Menteri Israel Naftali Bennett mengatakan pada Minggu negaranya akan menawarkan dosis keempat vaksin COVID-19 kepada warga berusia di atas 60 tahun dan petugas medis.
* Kedutaan besar Kuwait meminta warga negaranya untuk meninggalkan Inggris karena kasus Omicron di sana meningkat secara "signifikan dan belum pernah terjadi sebelumnya".
Kabar terbaru terkait pandemi COVID-19 dunia
Senin, 3 Januari 2022 16:16 WIB