Cirebon (ANTARA) - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Kota Cirebon, Jawa Barat, mencatat kasus kematian harian akibat COVID-19 pada Senin mencapai 18 orang.
Pada hari Senin kasus kematian harian tercatat bertambah 18 orang, naik 15 orang bila dibandingkan sehari sebelumnya, demikian data Satgas Penanganan COVID-19 yang dikutip di Cirebon, Senin.
Sehari sebelumnya yaitu pada Ahad (29/8) kasus kematian akibat COVID-19 berjumlah tiga orang, bahkan kasus itu pernah tidak ada penambahan selama dua hari berturut-turut.
Namun pada Senin ini kasus kematian harian kembali naik dengan tajam, sehingga saat ini totalnya terdapat 562 warga Kota Cirebon meninggal dunia akibat terinfeksi COVID-19.
Penambahan kasus kematian hingga 18 orang juga menjadi yang terbanyak selam bulan Agustus 2021 ini atau selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).
Selain kasus kematian yang meningkat, kasus harian terkonfirmasi positif COVID-19 juga mengalami hal yang sama, di mana saat ini tercatat penambahan 13 orang.
Padahal sehari sebelumnya, penambahan kasus hanya dua orang saja, sehingga saat ini totalnya mencapai 12.741 warga Kota Cirebon telah terinfeksi COVID-19.
Sementara untuk kasus kesembuhan harian mengalami penurunan drastis, di mana pada Senin (30) tercatat hanya ada satu orang yang sembuh dari COVID-19.
Baca juga: Kasus aktif COVID-19 di Kota Cirebon tinggal 98 orang
Baca juga: Vaksinasi COVID-19 di Kota Cirebon capai 54,7 persen
Baca juga: Kota Cirebon tanpa kasus kematian akibat COVID-19 dua hari
Kasus kematian harian akibat COVID-19 Kota Cirebon mencapai 18 orang
Selasa, 31 Agustus 2021 5:47 WIB