Bandung, 25/12 (ANTARA) - Masyarakat dari lintas agama yang terdiri atas berbagai tokoh agama, direncanakann akan mendatangi Gereja Katedral Bandung atau Santo Petrus untuk menyampaikan ucapan Natal kepada para jemaat.
"Rencananya pada misa Natal pukul 10.30 WIB ini, saudara-saudara kita dari masyarakat lintas agama akan berkunjung ke sini," kata Koordinator Gereja Katedral Bandung David Mihardja, Sabtu.
David mengatakan rencana kedatangan masyarakat dari lintas agama tersebut merupakan salah satu upaya nyata dalam membangun kerukunan umat beragama.
"Kami terharu dan sangat menghargai rencana saudara kami dari lintas agama tersebut, kami berharap damai Natal bisa dirasakan oleh semua umat manusia," katanya.
Pada perayaan misa pertama Hari Natal ini, ribuan jemaat Kristiani memadati Gereja Katedral Bandung atau Katedral Santo Petrus untuk melaksanakan misa yang dimulai pada pukul 07.00 WIB dan dipimpin oleh Pastur Katedral Leo van Beurden.
Menurut David, umat Kristianai yang melaksanakan misa di Gereja Katedral Bandung tidak hanya berasal dari Kota Bandung namun juga dari daerah lainnya di Jawa Barar seperti Garut, Tasikmalaya dan Ciamis.
"Jemaat kami juga berdatangan dari luar kota seperti Garut, Tasikmalaya dan Ciamis. Rata-rata mereka menginap di Bandung agar bisa merayakan misa Natal bersama kami di sini," katanya.
Misa di Gereja Katedral Bandung untuk hari ini siap dilaksanakan sebanyak empat kali yakni di mulai pada pukul 07.00 WIB, 08.45 WIB, 10.30 WIB dan 17.30 WIB.
"Misa untuk hari ini akan dilaksanakan sebanyak empat kali sama dengan misa malam tadi (Jumat, 24/12) juga empat kali," kata David.***4***
Ajat S