Tasikmalaya, 16/10 (ANTARA) - Letkol Pnb Rudi Faisal menjabat sebagai Komandan Landasan Udara (Danlanud) TNI AU Wiriadinata, Tasikmalaya, Jawa Barat menggantikan pejabat lama Letkol Pnb Tata Budi Pratama.
Serah terima jabatan dan penggantian komando dipimpin Panglima Komando Operasi TNI Angkatan Udara (Pangkoopsau) I Marsekal Muda TNI Eddy Suyanto di Tasikmalaya, Sabtu.
Dalam sambutannya Marsekal Muda TNI Eddy Suyanto mengatakan serah terima jabatan tersebut merupakan bagian dari ragkaian keputusan pembinaan personel yang terus berlangsung secara berencana dan tidak ada unsur kepentingan lain.
"Sertijab ini tujuannya tidak lain mendayagunakan kemampuan sumber daya manusia, untuk bertugas lebih baik," katanya.
Lanud Wiriadinata yang berkedudukannya langsung dibawah Komando Operasi TNI AU, diharapkan Eddy dapat meningkatkan kinerjanya dalam memberikan pengamanan negara di wilayah udara.
Ia berharap komandan baru Lanud Wiriadinata mampu meningkatkan profesionalitas, kemampuan dan kesiapsiagaaan menghadapi berbagai tantangan dalam menjaga stabilitas keamanan udara.
Selain itu berharap keberadaan TNI AU di Lanud Wiriadinata dapat melaksanakan tugas pembinaan pengoperasian dan satuan lainnya.
"Saya berharap mampu menyelenggarakan pembinaan operasi dan latihannya yang terencana," katanya.
Sementara itu serah terima jabatan tersebut digelar dengan upacara yang dihadiri seluruh unsur TNI dan Polri wilayah Tasikmalaya serta para Muspida Kota dan Kabupaten Tasikmalaya.
Upacara serah terima jabatan tersebut dihibur dengan berbagai kegiatan penampilan kesenian musik sunda rampak kendang dan pertunjukan cabang olah raga Aero Modelling.***1***
(U.KR-FPM/C/M019/M019) 16-10-2010 10:31:18
RUDI FAISAL JABAT DANLANUD WIRIADINATA
Sabtu, 16 Oktober 2010 10:42 WIB