Purwakarta (ANTARA) - Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, menyatakan sudah tidak ada lagi pasien terkonfirmasi positif karena semuanya telah dinyatakan sembuh.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 setempat Deni Darmawan, Selasa, di Purwakarta mengatakan, jumlah warga yang terkonfirmasi positif di Purwakarta sebanyak 31 orang.
"Dari 31 orang tersebut, sebanyak 30 orang di antaranya dinyatakan sembuh. Sebelumnya dikabarkan satu orang positif meninggal dunia," kata dia.
Ia mengatakan, kondisi tak ada yang terkonfirmasi positif itu harus tetap dipertahankan, hingga semuanya benar-benar nihil dan Purwakarta terbebas dari wabah virus corona.
"Kami juga mengimbau agar warga tetap melaksanakan protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19," kata dia.
Saat ke luar rumah, masyarakat diimbau tetap menggunakan masker, jaga jarak atau menghindari kerumunan serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat.
Gugus Tugas COVID-19 Purwakarta juga terus mengajak seluruh lapisan masyarakat tetap optimistis menghadapi wabah yang menjadi pandemi global ini.
Baca juga: Bupati Purwakarta ingatkan pengelola pesantren perhatikan protokol kesehatan
Baca juga: Bupati: Tempat wisata Purwakarta belum dibuka secara total
Baca juga: Purwakarta siapkan penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru