Antarajabar.com - Keraton Kasepuhan Cirebon, Jawa Barat, membina para perajin gerabah untuk dijadikan salah satu destinasi wisata yang ada di daerah itu.

Sultan Sepuh XIV Keraton Kasepuhan Arief Natadiningrat di Cirebon, Jumat, mengatakan pihaknya sedang membina para perajin gerabah dan ditargetkan menjadi salah satu desa destinasi wisata.

"Tujuan kami membina para perajin gerabah itu, untuk meningkatkan kerajinan gerabah yang sekarang menurun drastis dan juga dalam rangaka bina desa jadi destinasi wisata," katanya.

Ia menuturkan, untuk saat ini perajin gerabah yang berada di Desa Sitiwinangun, Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon tinggal 30 perajin, yang dulu itu perajin bisa sampai 1.000 orang.

Untuk itu, pihaknya ingin mengembalikan desa tersebut menjadi desa sentra gerabah dan juga bisa dijadikan desa wisata gerabah.

"Sekarang perajin gerabah tinggal 30 orang dan kami akan tingkatkan lagi dengan menjadikan desa Sitiwinangun menjadi wisata gerabah," ujar Sultan.

Sultan menambahkan, dulu di desa tersebut merupakan desa yang sangat terkenal akan gerabahnya dan sekarang sudah tidak seperti dulu, di mana sekarang penerusnya pun sudah tidak ada.

"Kakau melihat masa lampau desa itu adalah desa yang dikenal dengan desa gerabah karena hasil gerabahnya bagus dan beragam," katanya.   


Pewarta: Khaerul Izan

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2016