Sejumlah berita humaniora pada Rabu (9/10) banyak mendapat perhatian pembaca dan masih menarik untuk disimak pagi ini, mulai dari pentingnya jaminan sosial hingga penyelenggaraan Religion Festival.
Adapula warta tentang bonus demografi serta DPR dorong penciptaan lapangan kerja baru harus jadi prioritas. Berita-berita tersebut dapat kembali disimak dalam ringkasan berikut.
Organisasi Buruh Internasional (International Labour Organization/ILO) menyoroti pentingnya jaminan sosial ketenagakerjaan menghadapi potensi disrupsi sektor ketenagakerjaan, dan memastikan mereka yang terdampak dapat kembali masuk ke pasar kerja.
Direktur ILO untuk Indonesia dan Timor-Leste Simrin Singh dalam konferensi pers Asia Expert Roundtable On Unemployment Protection yang digelar ILO bersama BPJS Ketenagakerjaan di Jakarta Rabu, menyebutkan beberapa contoh disrupsi yang berdampak kepada sektor ketenagakerjaan, termasuk pandemi seperti COVID-19, perubahan iklim, dan transformasi digital.
Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menyebut bonus demografi ditentukan oleh pemberdayaan lanjut usia (lansia) sehingga bisa menjadi sumber daya manusia yang produktif dan tangguh.
3. Kemendikbudristek: Peserta didik sehat kunci pendidikan berkualitas
Direktur SMP Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Imran mengatakan bahwa pemenuhan status kesehatan peserta didik menjadi kunci dalam mewujudkan pendidikan yang berkualitas.
4. DPR minta penciptaan lapangan kerja jadi prioritas pemerintahan baru
Anggota DPR RI Habib Idrus Salim Al Jufri meminta pemerintahan baru di bawah pimpinan Prabowo-Gibran agar menjadikan penciptaan lapangan kerja menjadi program prioritas pemerintahan periode 2024–2029.
Menurut Habib dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Rabu, penciptaan lapangan kerja bernilai penting, mengingat maraknya kasus pemutusan hubungan kerja (PHK) dan melemahnya daya beli masyarakat yang ditandai deflasi lima bulan beruntun.
5. Menag paparkan empat serba perdana haji 2024 pada Religion Festival
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas memaparkan empat hal serba perdana yang membuat penyelenggaraan ibadah haji 1445 Hijriah/2024 Masehi berjalan sukses.
"Saya ingin menyampaikan fakta layanan haji, transformasi begitu besar dan membanggakan bukan hanya bagi Kemenag saja, tetapi berbagai kesaksian stakeholder yang lain, bagaimana Kemenag melakukan inovasi," ujar Menag Yaqut dalam Religion Festival di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Rabu malam
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Humaniora kemarin, pentingnya jaminan sosial hingga Religion Festival
Direktur SMP Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Imran mengatakan bahwa pemenuhan status kesehatan peserta didik menjadi kunci dalam mewujudkan pendidikan yang berkualitas.
4. DPR minta penciptaan lapangan kerja jadi prioritas pemerintahan baru
Anggota DPR RI Habib Idrus Salim Al Jufri meminta pemerintahan baru di bawah pimpinan Prabowo-Gibran agar menjadikan penciptaan lapangan kerja menjadi program prioritas pemerintahan periode 2024–2029.
Menurut Habib dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Rabu, penciptaan lapangan kerja bernilai penting, mengingat maraknya kasus pemutusan hubungan kerja (PHK) dan melemahnya daya beli masyarakat yang ditandai deflasi lima bulan beruntun.
5. Menag paparkan empat serba perdana haji 2024 pada Religion Festival
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas memaparkan empat hal serba perdana yang membuat penyelenggaraan ibadah haji 1445 Hijriah/2024 Masehi berjalan sukses.
"Saya ingin menyampaikan fakta layanan haji, transformasi begitu besar dan membanggakan bukan hanya bagi Kemenag saja, tetapi berbagai kesaksian stakeholder yang lain, bagaimana Kemenag melakukan inovasi," ujar Menag Yaqut dalam Religion Festival di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Rabu malam
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Humaniora kemarin, pentingnya jaminan sosial hingga Religion Festival
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024