Dinas Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Bekasi, Jawa Barat segera merealisasikan pembangunan sarana olahraga pada akhir tahun 2020 ini.

"Kita sudah usulkan anggaran sebesar Rp9 miliar untuk pembangunan sarana olahraga tersebut," kata Kepala Disbudpora Kabupaten Bekasi Rahmat Atong di Cikarang, Sabtu.

Pihaknya berencana membangun puluhan sarana olahraga mulai dari lapangan bulu tangkis, bola voli, hingga bola basket di atas tanah fasilitas sosial dan umum milik pemerintah daerah.

Selain pembangunan lapangan, fasilitas penunjang juga akan dilengkapi seperti sarana penerangan lapangan, lintasan lari, hingga sarana kebugaran lainnya.

"Jadi di lapangan olahraga itu nanti juga dibangun jogging track dan sarana gym outdoor," ungkapnya.

Dia berharap pembangunan puluhan sarana olahraga itu dapat dinikmati masyarakat secara luas mulai anak-anak, dewasa, hingga orang tua kapanpun mereka inginkan.

"Seperti penerangan itu ditujukan bagi warga yang tidak sempat berolahraga di pagi hingga sore hari karena aktivitas bekerja. Mereka bisa memanfaatkan lapangan di malam harinya," kata dia.

Ia berharap dibangunnya sarana olahraga ini dapat menjadi stimulus warga untuk rajin berolahraga dan membiasakan hidup sehat.

"Harapannya masyarakat lebih sehat apalagi ditengah pandemi COVID-19 ini olahraga sangat penting untuk meningkatkan imunitas tubuh," ungkapnya.

Rahmat menjelaskan rencana pembangunan sarana olahraga ini sebenarnya telah diajukan pihaknya saat pembahasan APBD Murni Kabupaten Bekasi awal tahun ini hanya saja tidak terealisasi akibat adanya pengalihan anggaran guna penanganan COVID-19.

"Nah di anggaran perubahan atau ABT sekarang kita diberi kesempatan lagi untuk mengusulkan kegiatan yang sifatnya kemarin hilang. Mudah-mudahan awal November sudah mulai berjalan di sejumlah lingkungan masyarakat dan sekolah-sekolah," kata dia.

Baca juga: Pemkab Bekasi kembali susun rencana pembangunan alun-alun

Baca juga: Bupati Bekasi pastikan serapan anggaran melonjak mulai November 2020
 

Pewarta: Pradita Kurniawan Syah

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020