Bandung (Antaranews Jabar) - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirtawening Kota Bandung menjamin adanya pasokan air bersih saat libur Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriyah.
"Kita ingin pastikan, kebutuhan air tercukupi. Kita tidak ingin perayaan Idul Fitri terganggu hanya karena masalah air," ujar Direktur Utama PDAM Tirtawening, Sony Salimi di Bandung, Selasa.
Sony mengatakan, untuk menjamin pasokan air, PDAM Tirtawening menyiapkan 17 truk tangki. Truk tersebut akan disiagakan pada H-4 hingga H+4 Hari Raya Idul Fitri.
Selain itu, PDAM Tirtawening juga menyiapkan Unit Reaksi Cepat (URC) untuk menanggulangi gangguan teknis apabila menemukan laporan dari masyarakat.
"Meski saat lebaran kecenderungan orang mudik, tapi kita tetap mengantisipasinya. Kalau lebaran kebutuhan air biasanya ga melonjak," kata dia.
Sony mengatakan, PDAM Tirtawening akan terus berusaha melayani pelanggannya semaksimal mungkin sehingga saat perayaan lebaran, pihaknya berusaha menyiapkan anggotanya untuk melayani pelanggan dan masyarakat yang membutuhkan air.
"Mudah-mudahan tidak ada gangguan yang berarti selama musim lebaran ini," katanya.