Selain itu, lanjut dia, pembukaan tabungan emas juga bisa dilakukan melalui program kerja sama dengan beberapa perbankan.
Ia berharap program edukasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran generasi muda, khususnya mahasiswa, tentang pentingnya berinvestasi untuk masa depan.
Ia juga menambahkan bahwa layanan tabungan emas ini prosesnya bisa dilakukan dengan aman, karena sudah diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
“Kami ingin memastikan bahwa investasi lewat tabungan emas di ini aman dan terpercaya, serta sudah mendapatkan kepercayaan dari masyarakat,” ucap dia.
Baca juga: PT Pegadaian targetkan pembiayaan untuk "social loan" Rp2,5 triliun
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pegadaian Cirebon edukasi mahasiswa berinvestasi lewat tabungan emas