Jakarta (ANTARA) - Pelatih Timnas Polandia Michal Probierz mengatakan jika timnya diselimuti motivasi tinggi jelang laga kontra Timnas Prancis pada pertandingan terakhir Grup D Euro 2024 di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Selasa pukul 23.00 WIB.
"Mereka bekerja sangat keras dan saya harap kami akan menampilkan performa yang bagus. Tentu saja, secara umum kami kecewa tapi saya tetap berpikir kami akan membawa pulang kenangan indah dari turnamen ini," tegas Probierz.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Polandia diselimuti motivasi tinggi jelang laga kontra Prancis