Lima berita politik pada Selasa (16/1) yang masih menarik untuk dibaca dan menjadi perhatian publik, mulai dari JK yakin Cak Imin mampu tampil baik di debat cawapres, hingga penurunan video pendukung Anies.
Klik di sini untuk berita selengkapnya
1. Debat Cawapres JK yakin Cak Imin mampu tampil baik
Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 HM Jusuf Kalla menyakini calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar yang akrab disapa Cak Imin akan tampil baik pada Debat Cawapres kedua yang digelar KPU RI pada 21 Januari 2024.
Selengkapnya di sini
2. Aktivis 98: Penurunan video pendukung Anies bagian dari penjegalan
Presidium Perhimpunan Aktivis 98 menilai penurunan paksa videotron pendukung calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan di Kota Bekasi, Jawa Barat, menjadi bagian dari upaya penjegalan yang telah dilakukan sejak lama.
Tim Pemenangan Nasional (TPN) menjelaskan strategi pasangan calon Ganjar-Mahfud dalam memberantas mafia tanah di Indonesia.
Selengkapnya di sini
4. Asosiasi kesehatan soroti absennya paslon yang tak hadir dalam dialog
Asosiasi kesehatan dan organisasi profesi bidang kesehatan yang tergabung ke dalam Komunitas Profesi dan Asosiasi Kesehatan (KOMPAK) menyoroti absennya pasangan calon (paslon) yang absen dalam dialog Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden (Capres-Cawapres) yang diadakannya.
Selengkapnya di sini
5. PDI Perjuangan terima pengunduran diri Maruarar Sirait
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan DPP partainya telah menerima pengunduran diri dari politikus senior Maruarar Sirait.
Selengkapnya di sini
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Politik kemarin, Jelang debat Cawapres hingga video pendukung Anies