Jakarta (ANTARA) - Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Gedongan Cirebon KH Abdul Hayyi Imam berharap bakal calon presiden Ganjar Pranowo, untuk membantu pembangunan perguruan tinggi di sekitar kawasan itu.
"Kami berharap jika terpilih menjadi presiden, dapat membantu mewujudkan pembangunan perguruan tinggi di seputar lingkungan Ponpes Gedongan," katanya saat menerima kunjungan Ganjar Pranowo di ponpes itu dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin.
Selain itu, kata dia, pihaknya belum mempunyai fasilitas aula besar untuk menampung para santrinya serta masalah kendaraan operasional untuk para santri.
Dia menyampaikan rasa ucapan terima kasihnya karena Ganjar sudah menyempatkan waktunya untuk berkunjung ke Ponpes Gedongan.
“Kami tahu Bapak Ganjar adalah tokoh nasional, tentu saja kami dari masyayikh Ponpes Gedongan ikut mendoakan, mudah-mudahan senantiasa diberikan kemudahan,” katanya.
Sementara, Ganjar Pranowo menyampaikan rasa bahagianya karena sudah diterima secara terbuka oleh warga Ponpes Gedogan.
Ia lantas menyoroti perbincangan dengan para kiai seputar pendidikan di pondok pesantren.
“Kami senang karena memulai dari pendidikan. Itulah yang menjadi pekerjaan rumah (PR) kita bersama. Menghadapi situasi bonus demografi, bagaimana mengelola anak muda banyak dan mereka sangat produktif," ungkapnya.
Pesantren Gedongan Cirebon harap Ganjar Pranowo bantu bangun perguruan tinggi
Selasa, 10 Oktober 2023 10:00 WIB