Fakultas Teknik Unpas berlaga di Lomba Desa se-Jawa Barat
Kamis, 15 Juni 2023 20:05 WIB
Bahkan dari pemafaatan alat tersebut para petan berhasil menjadi Juara 1 pada Lomba Desa se-Kabupaten Bandung Tahun 2023.
Tirta juga menjelaskan kelebihan Budidaya Berbasis Internet of Things yakni sebagai alternatif media tanam dan komoditas, selain itu budidaya bersifat komplementar karena tidak mengganggu pola pertanian yang sudah ada.
“Selain semua bisa dipantau melalui media internet, dengan alat ini maka budidaya akan sangat hemat lahan dan air, karena bisa vertikal. Bertani pun fully automated artinya semua sudah diatur sendiri dalam system seperti debit air, kadar nutrisi, tingkat keasaman air, hingga cahaya UV diatur oleh system,” katanya.
Alat yang dikembangkan dari nilai hibah internal dosen Fakultas Teknik Unpas senilai total tiga puluh juta rupiah tersebut, kini sudah mulai dinikmati oleh para petani di Cimenyan, bahkan akan menjadi salah satu salah satu finalis dalam kompetisi Lomba Desa se-Jawa Barat mewakili Kabupaten Bandung.
Sementara itu, Dekan Fakultas Teknik Universitas Pasundan, Dr. Yusman Taufik, MP menyebutkan jika insentif melalui program hibah internal Penlitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (PPM) kepada para Dosen di lingkungan Fakultas Teknik Unpas menjadi bagian dari program FT Unpas.