Jakarta (ANTARA) - Sejumlah tokoh nasional yang dinilai memiliki peran besar dalam pembangunan kemaritiman nasional masuk dalam kandidat penerima Penghargaan Maritim atau Maritim Awards 2022.
Maritime Awards merupakan salah satu program yang diselenggarakan oleh penyelenggara kegiatan ISPEC (International Sea Port Exhibition and Conference) bekerja sama dan didukung oleh beberapa Kementerian Republik Indonesia serta beberapa pemangku kepentingan dalam rangka memperingati Hari Maritim Nasional dan Hari Nusantara.
Ketua Pelaksana ISPEC Fajar Bagoes Poetranto dalam keterangannya di Jakarta, Senin, mengatakan, Penghargaan Maritime Awards Djuanda Kartawidjaja dan Soedarpo Sastrosatomo digelar pada 16 Desember 2022 di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta.
"Tujuan dari Maritime Award yakni menghargai dan mempromosikan pencapaian keunggulan di bidang kemaritiman," ujarnya.
Ada beberapa kategori dalam Penghargaan Maritime Awards Djuanda Kartawidjaja dan Soedarpo Sastrosatomo seperti Inisiator Kebijakan di Bidang Pembangunan Maritim.
Dalam kategori ini sejumlah tokoh nasional menjadi kandidat yakni Sri Sultan Hamengku Buwono X, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional H. Suharso Monoarfa.
Berikutnya kategori Diplomasi Maritim, para kandidatnya terdiri dari Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana Yudo Margono, Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana Marsetio, dan Prof. Dr. Hasyim Djalal, MA.
Kategori Perintis dan Praktisi di Bidang Maritim, kandidatnya adalah Dr. Capt. Entin Kartini, MM, Capt. Mek Slamet Wibowo, serta Capt. Gita Arjakusuma.
Maritime Award untuk kategori Lifetime Achievement diberikan kepada Ir. H. Djuanda Kartawidjaja, Mochtar Kusumaatmadja, dan Soedarpo Sastrosatomo.
Nama tokoh nasional kandidat penerima Penghargaan Maritim
Senin, 31 Oktober 2022 12:48 WIB