Jakarta (ANTARA) - Penyerang gaek Cristiano Ronaldo membawa Manchester United mengalahkan Everton dengan skor 2-1 pada pekan ke-10 Liga Inggris di Stadion Goodison Park, Liverpool, Senin dini hari WIB.
Pada pertandingan ini, Everton sempat unggul lebih dulu melalui tendangan spektakuler Alex Iwobi dan MU membalas berkat Antony serta Ronaldo, demikian catatan Liga Inggris.
Kemenangan ini membawa Manchester United menduduki peringkat lima klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 15 poin dari 8 pertandingan, sedangkan Everton tertahan di posisi ke-12 dengan raihan 10 poin dari 9 laga.
Pada babak pertama, Everton mampu unggul cepat pada menit ke-5 ketika umpan Demarai Gray mampu dimaksimalkan oleh Iwobi melalui tendangan dari luar kotak penalti yang tak mampu dibendung oleh David De Gea sehingga skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.
Selang 10 menit, MU mampu merespon dan menyamakan kedudukan melalui tendangan dari penyerang sayap Antony memaksimalkan umpan Anthony Martial sehingga skor kembali sama kuat 1-1.
Manchester United kembali memberikan tekanan kepada lini pertahanan Everton, akan tetapi tendangan Christian Eriksen masih bisa ditepis oleh Jordan Pickford.
Skuad asuhan Erik ten Hag sempat mencetak gol melalui tendangan keras Bruno Fernandes, namun dianulir oleh wasit karena Ronaldo dalam prosesnya sudah berada dalam posisi offside.