Bandung (ANTARA) - Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat (Jabar), Ace Hasan Syadzily mengatakan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) mengedepankan ide dan gagasan, dan tak ingin terjebak pada figur sehingga KIB memilih lebih dulu meluncurkan visi-misi dan program.
"Politik kita harus dihentikan dari politik identitas, harus berdasar gagasan," kata Ace Hasan dalam diskusi Galang Aspirasi Politik (Gaspol) yang digelar oleh PWI Jawa Barat Pokja Gedung Sate di Kota Bandung, Jumat.
Baca juga: Partai Golkar Jabar beri kebebasan Airlangga tentukan cawapres
Ace mengatakan, dalam proses terbentuknya KIB, ada satu kesadaran yang sama bahwa setelah 2019, ada suasana keterbelahan yang tajam di masyarakat.
"Penyebabnya adalah isu-isu dari aspek yang tidak subtansial, salah satunya politik identitas," kata dia
Oleh karena itu KIB ingin perdebatan ke depan seharusnya lebih pada ide dan gagasan yang lebih subtansial.
Baca juga: Golkar Jawa Barat instruksikan kader sigap bantu korban bencana di Garut