BPPD siapkan kendaraan gratis untuk layani wisatawan dari Stasiun Garut menuju hotel
Sabtu, 30 April 2022 21:39 WIB
"Kereta datangnya kan malam, jadi angkutan umum sudah enggak ada, jadi kita sediakan angkutan gratis bagi wisatawan yang akan menginap di Garut," katanya.
Ia menyampaikan layanan kendaraan wisatawan gratis itu merupakan terobosan program Bupati Garut Rudy Gunawan dan BPPD Garut yang akan beroperasi dari pukul 22.00 WIB pada hari kedua setelah Idul Fitri 2022.
Tujuannya, lanjut dia, mengoptimalkan layanan pariwisata karena saat ini sektor pariwisata di Garut terus berkembang, dan bermunculan berbagai objek wisata baru terutama wisata desa, begitu juga dengan wisata kulinernya.
"Kita optimis dengan adanya transportasi kereta api ini akan memberikan manfaat luas bagi ekonomi dan pariwisata Kabupaten Garut," katanya.
Baca juga: Warga Panawuan di Garut bersiap meriahkan tradisi "Ngapungkeun Balon" saat Lebaran
Baca juga: Pelaku usaha kuliner di Garut berkolaborasi dengan produsen cokelat dunia