Burnley baru mendapatkan peluang pada menit ke-12. Taylor memberikan umpan kepada James yang diteruskan kepada McNeil. Namun, upaya mereka berhasil dihentikan oleh Thiago Silva yang memotong bola.
Peluang dimiliki Chelsea pada menit ke-15 saat Mount mengoper kepada Saul yang dilanjutkan dengan umpan terobosan kepada Havertz yang siap melepaskan tembakan, tetapi Taylor masih bisa memblokir bola.
Gelombang serangan terus dilancarkan oleh Chelsea, tetapi masih gagal membuahkan gol. Babak pertama berakhir dengan skor kacamata.
Di babak kedua, Chelsea langsung mencetak gol cepat pada menit ke-47. Reece James berhasil menjebol gawang Burnley lewat tendangannya di kotak penalti setelah memanfaatkan umpan dari Chalobah. Skor menjadi 1-0.
Lima menit berselang, Chelsea menambah keunggulan melalui gol yang diciptakan oleh Havertz. Pulisic mengirimkan umpan silang ke tiang jauh tabg disambut langsung Havertz untuk mengubah skor menjadi 2-0.