Gubernur Ridwan Kamil resmikan Underpass Sriwijaya Cimahi
Selasa, 22 Februari 2022 21:48 WIB
Dia pun mengucapkan terima kasihnya untuk bantuan dari Pemda Provinsi Jabar dan kepada masyarakat yang bersabar selama proses pembangunan.
"Terima kasih atas dukungan dan kesabarannya, mari jaga bersama aset ini kita untuk kemaslahatan bersama," ujarnya.
Pihaknya berharap tahun depan Cimahi bisa kembali mendapatkan bantuan dari Pemda Provinsi Jabar untuk membangun lagi underpass di sisi timur Stasiun Cimahi.
Baca juga: Undepass Bulak Kapal Bekasi tingkatkan konektivitas, sebut Menteri PUPR
Ngatiyana mengatakan, walaupun luas Cimahi kecil, tetapi wilayah ini memiliki kepadatan penduduk dan menjadi perlintasan antarwilayah.
"Mudah-mudahan bantuannya tidak hanya ini tapi underpass di sebelah timurnya bisa dibangun juga di tahun 2023," katanya.
Baca juga: Kementerian PUPR targetkan Underpass Bulak Kapal Bekasi rampung tahun ini