Jakarta (ANTARA) - Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong menyebut bahwa para pemain skuadnya yang berkarier di luar negeri tak akan mengikuti Piala AFF U-23 2022 yang akan digelar di Kamboja.
"Pemain yang bermain di luar negeri yaitu Egy (Maulana-red), Elkan (Baggott-red), Asnawi (Mangkualam-red) dan Witan (Sulaeman-red) tidak bisa ikut," ujar Shin dalam konferensi pers virtual sebelum pertandingan leg kedua final Piala AFF 2020 kontra Thailand, diikuti di Jakarta, Jumat.
Para pemain yang terlibat dalam turnamen tersebut, Shin melanjutkan, adalah nama-nama U-23 lainnya dalam skuad Piala AFF 2020 yang berstatus pemain klub lokal.
Baca juga: Shin Tae-yong sambut positif ketertarikan klub luar negeri pada pemainnya
Mereka, juru taktik asal Korea Selatan itu melanjutkan, dianggap memiliki pengalaman yang cukup untuk bertempur di Piala AFF U-23.
Selebihnya, Shin kemungkinan memanggil pemain-pemain lain untuk melengkapi komposisi timnas "Garuda Muda".
Pemain klub luar negeri tak ikut Piala AFF U-23, sebut Shin Tae-yong
Jumat, 31 Desember 2021 16:41 WIB