Bandung (ANTARA) - Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Komunikasi dan Informatika menambah titik internet atau wifi gratis bagi masyarakat yang tersebar di 500 titik.
Wali Kota Bandung Oded M Danial tambahan wifi gratis ini berlokasi di berbagai fasilitas umum seperti balai RW, masjid, dan taman. Hadirnya internet gratis di tengah masyarakat ini merupakan hasil kolaborasi antara Pemkot Bandung dengan sebuah perusahaan layanan internet.
"Mereka bantu kita memberikan bantuan wifi 500 titik. Mudah-mudahan kerja sama ini memberikan manfaat bagi Kota Bandung," kata Oded di Bandung, Jawa Barat, Rabu.
Oded berharap masyarakat bisa memanfaatkan perluasan titik wifi gratis ini untuk pengembangan sektor ekonomi ataupun sosial sehingga dapat berkontribusi dalam pemulihan ekonomi dari pandemi COVID-19.
Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung Yayan A Brilyana mengatakan dalam beberapa tahun ini penambahan internet gratis totalnya mencapai 1.000 titik yang bersumber dari APBD dan CSR.
"Kalau titik wifi masyarakat umum di tahun kemarin dengan APBD itu di 500 titik yang aktif. Sebagian CSR, karena APBD hanya menjangkau 300 titik. Sekarang ini ditambah 500 titik baru," kata Yayan.
Di tengah keterbatasan anggaran tersebut, Yayan memastikan Pemkot Bandung terus berkoordinasi dengan perusahaan penyedia jasa layanan internet untuk bisa memberikan CSR wifi gratis bagi warga Kota Bandung.
"Saya berharap semua pengusaha internet di Kota Bandung. Tolong bantu karena dari 2,5 juta penduduk Kota Bandung itu 2,1 jutanya pengguna internet. Semua sektor baik pendidikan, ekonomi, sosial, budaya dan lainnya," katanya.
Baca juga: Anggota DPRD dorong Pemprov Jabar perbanyak titik WiFi gratis
Baca juga: ASN Bandung lakukan gerakan sedekah wifi untuk pelajar