Bandung (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) melalui Jabar Quick Response atau JQR bersama PT Eigerindo MPI dan Korem 061 Surya Kencana menggelar vaksinasi COVID-19 untuk ratusan warga di Desa Sukagalih, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor.
"Pemprov Jabar terus mengejar target vaksinasi untuk 37 juta warganya sampai Desember 2021 ini. Dalam rangka upaya percepatan tersebut, kami dan Eiger beserta Korem 061 Surya Kencana menggelar vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Bogor," kata Ketua Pelaksana Vaksinasi Jabar Quick Response (JQR), Willy Suci Ramadhan dalam siaran pers diterima di Bandung, Rabu.
Menurut dia, acara tersebut merupakan wujud nyata kolaborasi banyak pihak dalam upaya percepatan vaksinasi di Jawa Barat yang menargetkan 37 juta warganya telah tervaksin COVID-19 pada akhir Desember tahun ini.
Willy menuturkan, kegiatan vaksinasi COVID-19 tersebut dirancang untuk ramah kalangan lanjut usia atau lansia, ramah disabilitas dan ramah anak.
"Kami ingin setiap peserta vaksinasi COVID-19 dapat senyaman mungkin mengikuti prosesnya sampai selesai. Berkat kerja sama yang baik dengan Eiger Adventure dan Korem 061 Suryakencana, kegiatan vaksinasi ini dapat berjalan lancar," kata Willy.
Sementara itu, Eiger Adventure Service Team Manager Galih Donikara menambahkan, selain kegiatan vaksinasi COVID-19 warga yang ikut acara tersebut juga mendapatkan paket sembako dari Eiger Adventure.
"Jadi pemberian sembako yang dilakukan bersama JQR dan Korem 061 Suryakencana ini merupakan salah satu upaya kami dalam membantu masyarakat sekitar kawasan Eiger Adventure Land," kata dia.
Galih juga bersyukur acara vaksinasi tersebut dapat berjalan lancar dan tanpa kerumunan.
“Terima kasih kepada JQR yang sudah membantu kami dalam pemberian vaksin dan sembako dari Eiger kepada warga di kawasan Megamendung. Kami berharap, semakin banyak masyarakat Indonesia yang dapat kami jangkau bersama di kota-kota lain,” ujar Galih.
Lebih lanjut, ia mengatakan, kegiatan vaksinasi ini merupakan bagian dari rangkaian acara peresmian peletakan batu pertama Eiger Adventure Land yang juga dihadiri Ketua Kwarda Pramuka Jawa Barat Atalia Praratya Ridwan Kamil.
Baca juga: Pemprov Jabar bantu bangun jembatan gantung di atas Sungai Cikidang
Baca juga: Jabar Quick Response gelar vaksinasi covid kedua untuk 3.000 orang
Baca juga: Berkat JQR, Ridwan Kamil terima Penghargaan Kepala Daerah Inovatif 2019
Jabar Quick Response-Eiger gelar vaksinasi COVID-19 di Bogor
Rabu, 20 Oktober 2021 10:38 WIB