Bandung (ANTARA) - Tim Respons Cepat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat atau Jabar Quick Response (JQR) bersama dengan sejumlah komunitas serta tokoh Sunda menggelar doa bersama untuk warga Palestina di GOR Saparua, Kota Bandung.
Koordinator Operasional JQR, Muhammad Irvan Hilmy, Jumat, mengatakan doa bersama ini sebagai bentuk solidaritas dari Jawa Barat untuk warga Palestina dan kegiatan tersebut bertujuan untuk menguatkan warga Palestina.
Baca juga: JQR latih puluhan penyelamat pantai untuk perkuat kemampuan diri
Irvan menambahkan kepedulian Jawa Barat dibuktikan dengan dibangunnya Masjid di Palestina rancangan Gubernur Jabar Ridwan Kamil. Masjid itu diberi nama Syeikh Azlin yang kini bisa digunakan untuk Shalat Tarawih pada Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah.
"Doa bersama ini sebagai bentuk solidaritas, JQR juga setiap harinya merespons soal kemanusiaan. Masjid yang didesain Gubernur Jabar di Palestina hal itu sebagai bentuk dukungan dari warga Jawa Barat," katanya.
Irvan berharap pada Bulan Ramadhan yang suci ini warga Palestina diberikan kekuatan atas kekejaman tentara Israel.
Sementara itu Budayawan Sunda Abah Aat Soeratin, yang turut hadir dalam acara tersebut menyampaikan bahwa kejadian yang menimpa warga Palestina yang sedang beribadah di Masjid Al Aqsa lalu diserang oleh tentara Israel merupakan kejahatan kemanusiaan.
JQR Jabar gelar doa bersama untuk warga Palestina
Jumat, 7 April 2023 17:31 WIB