Parung, Bogor (ANTARA) - Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Wamendes PDTT) Budi Arie Setiadi mengaku telah sepakat membangun 10 lapangan sepak bola berstandar internasional di Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
"Dalam pembicaraan dengan Sekda Kabupaten Bogor, sepakat untuk membangun 10 lapangan bola dengan standar internasional di 10 lahan yang disiapkan Pemda Kabupaten Bogor," kata Budi dalam keterangan tertulisnya, Selasa.
Ia bahkan datang langsung ke Kabupaten Bogor pada Selasa siang meninjau potensi desa wisata Setu Lebak Wangi di Desa Pamegarsari, Parung, Kabupaten Bogor, bersama Anggota DPR RI Komisi VII Adian Napitupulu, Bupati Bogor Ade Yasin, Direktur Hubungan Antar Lembaga Mind Id Dany Amrul Ichdan, dan Komisarin Semen I Indonesia Sonny Subrata.
Pada kunjungan tersebut, Budi didampingi oleh Direktur Pengembangan Kelembagaan dan Ekonomi Desa Nugroho Setijo Nagoro dan Kepala Pusat Pelatihan Pegawai ASN Kementerian Mulyadin Malik.
Bupati Bogor Ade Yasin, menghaturkan terima kasih atas kedatangan Wamendes dan Direksi Mind Id beserta Komisaris Semen Indonesia yang telah berpartisipasi dalam mengembangkan desa wisata di Pemagar Sari, Parung Bogor.
Menurutnya, di saat Pandemi, setiap bentuk gotong royong dari berbagai lembaga tentu akan mengurangi beban masyarakat.
Direktur Hubungan Antar Lembaga Mind Id Dany Amrul Ichdan pada kespatam yang sama memberikaan bantuan berupa barang-barang yang bisa digunakan masyarakat untuk mengembangkan Desa Wisata Lebak Wangi.
Bantuan itu berupa permainan wahana air berupa 10 bebek air, perahu kayak, tenda membran dan bahan baku besi dan sebagainya. Dany menyampaikan salam hangat dari Menteri BUMN Erick Thohir kepada masyarakat Desa Pemagar Sari yang belum berkesempatan hadir.
Dalam pembicaraan siang hari itu Direksi Mind Id sempat berbicara dengan Anggota Komisi VII, Adian Napitupulu terkait capaian-capaian BUMN tambang di bawah kementrian yang dipimpin Erick Thohir.
Baca juga: Dewa United bangun lapangan berstandar internasional di Bogor