Karawang (ANTARA) - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat terjadi kenaikan arus lalu lintas yang melintasi jalan Tol Jakarta-Cikampek selama dua hari terakhir pada musim liburan 17 Agustusan.
"Kendaraan yang keluar gerbang Tol Cikampek Utama dan gerbang Tol Kalihurip mengalami peningkatan liburan 17 Agustusan," kata Dwimawan Heru, Corporate Communication & Community Development Group Head
PT Jasamarga (Persero) Tbk, dalam siaran pers yang diterima di Kabupaten Karawang, Minggu.
Kendaraan yang meninggalkan Jakarta melalui gerbang Tol Cikampek Utama pada 14-15 Agustus mencapai 95.521 kendaraan atau meningkat 54,8 persen dibandingkan dengan hari-hari normal.
Sedangkan kendaraan yang meninggalkan Jakarta melalui gerbang Tol Kalihurip mencapai 85.072 kendaraan.
Jumlah kendaraan yang melintasi gerbang Tol Kalihurip selama dua hari terakhir ini meningkat 36,9 persen dibandingkan hari-hari normal.
Selama musim liburan 17 Agustusan, sebelumnya pihak Jasa Marga melakukan rekayasa lalu lintas di jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek dan sekitarnya.
Hal tersebut dilakukan karena terjadi kepadatan arus lalu lintas dari arah Jakarta menuju Cikampek.
Baca juga: Hingga malam jalur dari Cianjur menuju Cipanas-Puncak ditutup akibat macet
Baca juga: Kopassus bersama pecinta alam bentangkan merah putih raksasa di Puncak Bogor