Garut (Antaranews Jabar) - Calon Bupati Garut Agus Hamdani menyatakan, tidak ada persiapan khusus untuk menghadapi kegiatan debat kandidat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Garut, Jawa Barat, yang akan diselenggarakan dan disiarkan langsung oleh Stasiun TVRI, Senin (7/5).

"Persiapan debat saya biasa saja," kata Agus Hamdani saat Peringatan Hari Lahir ke-45 Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Lapang Kerkof Kabupaten Garut, Minggu.

Ia menuturkan, debat kandidat Pilkada Garut itu merupakan aturan yang harus dilaksanakan oleh penyelenggara Pilkada yakni Komisi Pemilihan Umum (KPU) Garut.

Agus yang berpasangan dengan calon Wakil Bupati Garut Pradana Aditya tentunya akan mengikuti aturan pelaksanaan debat kandidat tersebut, termasuk menyampaikan visi misi dalam membangun Garut.

"Karena ini aturan yang harus dilaksanakan, jadi nanti visi misi kita akan dikeluarkan bahwa pasangan Ahad (Agus Hamdani-Aditya) ini siap untuk membangun Kabupaten Garut," kata mantan Bupati Garut periode 2013-2014 itu.

Ia menyampaikan, materi visi misi yang akan disampaikan nanti sudah dipersiapkan secara matang dan akan disampaikan kepada publik.

Intinya, kata dia, visi misi pasangan nomor urut 4 yaitu religius dan ingin mensejahterakan masyarakat Kabupaten Garut lebih baik lagi.

"Yang penting bukan janji, sebaik visi misi apapun kalau bupatinya tidak bisa melaksanakan visi misi itu, ya tidak akan terwujud," katanya.

Pilkada Kabupaten Garut diikuti empat pasangan calon Bupati Garut yakni pasangan petahana nomor urut 1 Rudy Gunawan-Helmi Budiman, nomor urut 2 Iman Alirahman-Dedi Hasan, nomor urut 3 Suryana-Wiwin dan nomor urut 4 Agus Hamdani-Aditya.

KPU Garut mengagendakan dua kali penyelenggaraan debat kandidat yang pertama akan diselenggarakan 7 Mei dan kedua 23 Juni 2018.

Pewarta: Feri Purnama

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2018