Pemerintah Kabupaten Bogor, Jawa Barat, mencatat realisasi pendapatan daerah saat ini telah mencapai Rp3,49 triliun meski baru memasuki bulan kelima.

"Pendapatan daerah tercapai Rp3,491 triliun atau 34,54 persen dari target sebesar Rp10,109 triliun," ungkap Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Bogor Mely Kamelia di Cibinong, Senin.

Realisasi pendapatan daerah dalam APBD Kabupaten Bogor tahun anggaran 2024 ini lebih cepat jika dibandingkan dengan realisasi belanja yang baru sebesar Rp2,3 triliun atau 21,5 persen dari total anggaran Rp11,13 triliun.

Dalam Peraturan Daerah atau Perda Kabupaten Bogor nomor 12 tahun 2023 tentang APBD tahun anggaran 2024, pendapatan daerah berasal dari pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp3,8 triliun.

 

Pewarta: M Fikri Setiawan

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024