Kemudian di Mandiangin, Kabupaten Banjar dan Kabupaten Barito Kuala dengan intensitas II MMI, getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.
“Hingga saat ini belum ada laporan dari masyarakat terkait dampak yang ditimbulkan gempa dangkal itu,” ungkap Rasmid.
Hingga pukul 23.17 Wita, ia menyebutkan hasil monitoring belum menunjukkan adanya aktivitas gempa susulan (aftershock).
“Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi,” demikian Rasmid.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: BMKG: Gempa magnitudo 4,8 guncang Banjarbaru Kalsel Kamis malam
