Karawang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Karawang, Jawa Barat menyiapkan 2 ton beras dalam Gerakan Pangan Murah sebagai upaya dalam menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan pada bulan suci Ramadhan.
"Gerakan Pangan Murah ini digelar di halaman kantor Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Karawang, dari pagi sampai sore," kata Wakil Bupati Karawang Maslani, saat meninjau kegiatan Gerakan Pangan Murah di Karawang, Kamis.
Ia menyampaikan bahwa Gerakan Pangan Murah digelar untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan pada bulan Ramadhan, khususnya di saat-saat menjelang Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran.
Selain untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan, Gerakan Pangan Murah juga digelar untuk membantu masyarakat mendapatkan sejumlah kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.
"Alhamdulillah, hari ini Gerakan Pangan Murah dilaksanakan. Mudah-mudahan bermanfaat untuk masyarakat Karawang," katanya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Karawang Rohman menyebutkan dalam Gerakan Pangan Murah tersebut terdapat sejumlah kebutuhan pokok dan sayur-sayuran yang dijual.