Les Parisiens akhirnya mampu menambah keunggulan pada menit 76 lewat gol bunuh diri pemain pengganti Pol Lirola yang sebelumnya berupaya menyapu bola keluar lapangan sehingga skor berubah menjadi 3-1.
Pada waktu yang tersisa, Marseille berusaha untuk setidaknya memperkecil ketertinggalannya, namun hingga peluit panjang dibunyikan, skor 3-1 untuk kemenangan PSG tetap bertahan.
Berikut hasil lengkap Liga Prancis pekan ke-26:
Nice 1 - 1 Auxerre
Nantes 1 - 0 Lille
Angers 0 - 2 Monaco
Lyon 4 - 2 Le Havre
Strasbourg 2 - 1 Toulouse
Lens 1 - 0 Rennes
Brest 0 - 0 Reims
PSG 3 - 1 Marseille.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: PSG menangi Le Classique, taklukkan Marseille 3-1