Salah seorang warga Amad (59), warga Kampung Cipeundeuy Desa Ciandam mengatakan, setelah tuntasnya pembangunan sumur bor warga di wilayah tersebut terutama petani dapat kembali menanami lahannya, karena pasokan air sudah tidak menjadi permasalahan.
“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak TNI dari Kodim Cianjur yang telah membangun sumur bor di wilayah kami, bantuan yang diberikan sangat berarti karena tidak hanya untuk rumah tangga tapi termasuk untuk pertanian," katanya.
Baca juga: Satgas TMMD bangun 3 sumur bor penuhi kebutuhan warga Ciandam