Lebih lanjut Gubernur Ridwan Kamil juga membenarkan tentang informasi bahwa ada indikasi penggalangan dana yang dilakukan di Ponpes Al-Zaytun untuk membiayai aktivitas kelompok Negara Islam Indonesia (NII).
"Ada (indikasi NII). Belum sedetail itu tapi arahnya penggalangan dananya ke arah sana (NII)" kata dia.
Namun, Gubernur Ridwan Kamil menegaskan hal itu baru berupa indikasi.
Sehingga pihaknya meminta masyarakat dan juga para ulama untuk bersikap tenang dalam menyikapi polemik Pondok Pesantren Al-Zaytun.
"Pemerintah sedang menyiapkan tindakan tegas terhadap pesantren tersebut. Jadi masyarakat harus tenang, forum ulama juga tenang, bahwa tindakan tegas sedang berlangsung," kata dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Penyelesaian kasus Al-Zaytun tak boleh korbankan hak pendidikan santri
Ridwan Kamil: Penyelesaian kasus Al-Zaytun tak boleh korbankan hak pendidikan santri
Senin, 3 Juli 2023 19:15 WIB