"Waktu itu banyak juga mobil yang parkir di pinggir jalan," kata Yudi.
Setelah sekitar satu jam berada di restoran, Yudi pun hendak pulang pada pukul 21.00 WIB. Namun, saat itu, ia mendapati kondisi kaca mobilnya di bagian kursi supir telah pecah atau dibobol.
"Barang yang hilang itu satu tas ransel berwarna hitam, di dalamnya berisi satu unit laptop, satu unit kamera, kartu pers, STNK sepeda motor, dan SIM C," ujar Yudi.
Polisi usut pembobolan mobil wartawan di Kota Bandung
Jumat, 7 April 2023 14:25 WIB
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Polisi usut pembobolan mobil wartawan di Bandung