Karawang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, menyalurkan beasiswa kepada 12.545 pelajar dan mahasiswa yang anggarannya bersumber dari APBD Karawang.
"Kami memberikan beasiswa program Karawang Cerdas kepada 12.545 orang, sebagai upaya meningkatkan kualitas pendidikan," kata Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, di Karawang, Jumat.
Dari 12.545 penerima beasiswa itu, rinciannya ialah untuk sebanyak 40 pelajar SD yang orangtuanya meninggal karena COVID-19, 277 pelajar tingkat SMP, tingkat SMA sebanyak 10.737 orang dan sebanyak 1.491 mahasiswa.
Menurut dia, Karawang Cerdas merupakan program unggulan pemkab yang bertujuan memberikan fasilitas bantuan dan kemudahan peserta didik jenjang pendidikan dasar, menengah dan tinggi
Bupati menyebutkan anggaran untuk beasiswa para pelajar dan mahasiswa Karawang pada tahun ini dianggarkan sekitar Rp20 miliar.
Rinciannya ialah, beasiswa untuk pelajar tingkat SD hingga SMA Rp1 juta rupiah, dan untuk mahasiswa nilainya sebesar Rp6 juta rupiah.
"Dana beasiswa itu langsung ditransfer, masuk ke rekening masing-masing, tanpa ada pungutan atau potongan apapun," kata dia.
Karawang salurkan beasiswa untuk 12.545 pelajar dan mahasiswa
Sabtu, 24 Desember 2022 7:59 WIB