Jakarta (ANTARA) - Liverpool melanjutkan tren positif usai mengalahkan Southampton dengan skor 3-1 pada pekan ke-16 Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, Sabtu.
Skuad asuhan Jurgen Klopp mencatatkan kemenangan kedua beruntun mereka setelah pada pekan lalu menaklukkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-1.
Liverpool mengunci kemenangan berkat gol yang dicetak oleh Roberto Firmino serta brace Darwin Nunez, sedangkan Southampton sempat membalas melalui Che Adams, demikian catatan Liga Inggris.
Berkat kemenangan ini, Liverpool naik ke peringkat 6 klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 22 poin dari 14 pertandingan, sedangkan Southampton terbenam di posisi ke-19 dengan raihan 12 poin dari 15 laga.
Pada babak pertama, tim tuan rumah mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan mencetak gol pada menit ke-6 melalui sundulan Roberto Firmino setelah menerima umpan dari tendangan Andy Robertson sehingga skor berubah menjadi 1-0.
Berselang tiga menit, Southampton mampu membalas melalui gol yang dicetak oleh Che Adams setelah memanfaatkan umpan silang James Ward-Prowse dan membuat skor berubah menjadi 1-1.
Liverpool kembali berbalik unggul berkat tendangan voli Darwin Nunez setelah menerima umpan Harvey Elliot sehingga skor berubah menjadi 2-1 pada menit ke-21.